RSUD dr. H. Andi Abdurrahman Noor (DHAAN) Bekali Pegawai dengan Sosialisasi Aksi P4GN

RSUD DHAAN Sosialisasi aksi P4GN.| foto : istimewa

BATULICIN — Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. H. Andi Abdurrahman Noor (DHAAN) Kabupaten Tanah Bumbu bekali pegawainya dengan menggelar sosialisasi aksi P4GN (Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba) di aula RSUD, Rabu (25/1/2023).

Direktur RSUD dr. Muhammad Yandi Noorjaya melalui Kabid Pelayanan Medik dr. I Made Haryadi Thenaya mengatakan, sosialisasi ini dilaksanakan selama 10 hari, dari 24 Januari sampai 2 Februari 2023.

"Selama 10 hari itu dilakukan sekitar 20 kali pertemuan, karena satu hari dibagi menjadi dua sesi, pertama pukul 09.00-11.00, kedua pukul 11.00-13.00 Wita, dan setiap sesi ditargetkan sebanyak 50 peserta," jelasnya.

Tambahnya, kegiatan ini bertujuan dalam rangka peningkatan partisipasi pada pelaksanaan P4GN di lingkungan rumah sakit.

Kegiatan ini dilaksanakan berdasarkan Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 2 Tahun 2020 tentang Rencana Aksi Nasional P4GN, dan Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika.

"Penyalahgunaan narkotika sangat merugikan dan membahayakan kehidupan dimasyarakat, sehingga perlu sosialisasi aksi ini," ungkap Haryadi yang juga Anggota Tim Satgas Narkoba RSUD.

Kerugian penyalahgunaan dapat mempengaruhi kondisi kejiwaan atau psikologis seseorang, seperti pikiran, perasaan dan perilaku, sehingga menimbulkan dampak ketergantungan fisik dan psikologik.

Diantaranya emosi yang tidak terkendali, kecenderungan untuk selalu berbohong, tidak memiliki tanggungjawab, terganggunya hubungan dengan orang sekitar, tidak peduli dengan nilai atau norma sosial.

Dihawatirkan penyalahgunaan narkotika ini lebih cenderung melakukan tindak pidana serta dapat mengakibatkan kematian.

"Dengan pembekalan ini tidak ada pegawai RSUD setempat yang menyalahgunakan narkotika, apalagi sampai terjerat hukum," harapnya.[ade]

loading...